Pengenalan Budidaya Jamur Janggel Kepada Masyarakat Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember

Authors

  • Silvia Fitri Mei Arini Universitas Islam Jember, Indonesia
  • Rembulan Rembulan Universitas Islam Jember, Indonesia
  • Sap’aina Sap’aina Universitas Islam Jember, Indonesia
  • Dina Majuba Yahya Universitas Islam Jember, Indonesia
  • Indah Rifatul Qomariyah Universitas Islam Jember, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.56013/jak.v3i1.2056

Keywords:

limbah, jenggel jagung, budidaya, potensi,

Abstract

Desa Mojomulyo merupakan salah satu desa yang terletak di Kecamatan Puger Kabupaten Jember. Desa Mojomulyo terdiri dari dua dusun yaitu Dusun Krajan dan Dusun Kalimalang. Mayoritas mata pencaharian masyarakat kedua dusun tersebut adalah petani jagung. Salah satu permasalahan yang ada di masyarakat Dusun Krajan adalah kurangnya kreatifitas pemanfaatan limbah janggel jagung. Masyarakat Dusun Krajan kurang menyadari adanya potensi usaha baru yang ada di Dusun Krajan. Adapun upaya pengembangan potensi desa dapat dilakukan dengan memaksimalkan potensi yang ada dilingkungan sekitar. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan budidaya jamur janggel. Metode yang digunakan yaitu sosialisasi dan praktek. Harapannya dengan melakukan kegiatan budidaya jamur janggel dapat mengurangi limbah janggel jagung dan menambah pendapatan masyarakat.

Downloads

Published

2023-06-24

How to Cite

Mei Arini, S. F. ., Rembulan, R., Sap’aina, S., Yahya, D. M. ., & Qomariyah, I. R. . (2023). Pengenalan Budidaya Jamur Janggel Kepada Masyarakat Desa Mojomulyo Kecamatan Puger Kabupaten Jember. Al-Khidmah Jurnal Pengabdian Masyarakat, 3(1), 25–32. https://doi.org/10.56013/jak.v3i1.2056

Issue

Section

Articles