Implementasi Strategi Pengembangan Koperasi Pesantren Sebagai Pusat Ekonomi Mandiri di Pesantren Al-Qodiri Jember

Authors

  • Villatus Sholikhah IAI Al-Qodiri Jember, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.56013/jebi.v2i2.1636

Keywords:

Strategy Implementation, Islamic Boarding School Cooperative, Independent Economy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan implementasi dan tahap evaluasi koperasi Pesantren Al-Qodiri sebagai pusat kegiatan ekonomi pesantrean mandiri. Dalam pelaksanaan strategi pengembangan koperasi Pesantren Al-Qodiri ternyata tidak semua dapat terlaksan dengan baik. Sampai saat ini strategi yang sudah terlaksana ialah memperluas dan memperkuat jaringan kerja sama. Namun, selain strategi yang sudah dirancang terkadang penelola juga menerapkan strategi-strategi yang belum tersusun sebelumnya karena dalam penerapan strategi di koperasi pesantren Al-Qodiri Jember bersifat fleksibel dalam artian strategi yang diterapkan harus sesuai dengan keadaan yang dialami pada saat itu. Koperasi Pesantren Al-Qodiri melakukan proses evaluasi dalam dua tahap yaitu evaluasi proses dan evaluasi hasil. Evaluasi proses dilaksanakan setiap satu bulan sekali tepatnya pada hari jum’at manis. Sedangkan evaluasi hasil tahunan hampir sama seperti evaluasi bulanan hanya saja bentuk pelaporannya dalam jangka waktu satu tahun dan evaluasi kinerja selama satu tahun serta evaluassi strategi yang perlu diperbaiki atau dikembangkan. Hasil evaluasi ini sangat berguna bagi penyusunan strategi untuk periode selanjutnya.

Downloads

Published

2022-11-21

Issue

Section

Articles