Keanekaragaman Jenis Langsat (Genus Lansium) di Desa Tanta Kabupaten Tabalong
DOI:
https://doi.org/10.56013/bio.v13i1.2753Abstract
Langsat merupakan tumbuhan yang berbentuk pohon dengan batang keras dan tinggi yang hidup di berbagai habitat daratan baik hutan maupun pegunungan, baik didataran rendah maupun dataran tinggi. Langsat memiliki buah dengan ciri khas yang mudah dikenal masyarakat dengan bentuk buah tandan atau bergerombol. Genus Lansium salah satu tumbuhan yang ada di Kalimantan Selatan yang dimanfaatkan oleh masyarakat untuk dikonsumsi dan bernilai ekonomis. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keanekaragaman jenis langsat (Genus Lansium) di kawasan Desa Tanta Kabupaten Tabalong. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode jelajah pada kawasan hutan, tepian sawah dan pemukiman di Desa Tanta Kabupaten Tabalong, selain itu juga dilakukan pengukuran parameter lingkungan di sekitar habitat genus Lansium. Hasil penelitian menunjukkan bahwa didapatkan dua spesies dan dua varietas: Lansium domesticum, Lansium domesticum var. domesticum, Lansium parasiticum, dan Lansium parasiticum var. Aquaeum. Hasil pengukuran parameter lingkungan berada dalam kisaran yang sudah sesuai dengan habitat Lansium pada umumnya. Agar dapat mengetahui pemanfaatan genus Lansium di Desa Tanta, maka diperlukan pada penelitian berikutnya membahas mengenai kajian Etnobotani yang genus Lansium di Desa Tanta